UJIAN SEKOLAH ONLINE SAAT PANDEMI COVID-19 DAN PELUANGNYA DIMASA DEPAN



Koran Banjarmasin Post, pada Minggu, 10 Mei 2020, di halaman 2 menurunkan berita dengan judul “ Sekolah Wajib Antar ke Rumah “, dan subjudul “ Siswa Terkendala Sinyal Ujian Daring “. Dalam pemberitaannya, pelaksanaan Ujian Sekolah tingkat SMP di Kota Banjarbaru akan dilaksanakan pada 11 Mei hingga 15 Mei mendatang. Situasi pandemi covid-19 yang masih terjadi di Kota Banjarbaru sehingga Ujian Nasional (UN) diganti dengan Ujian Sekolah (US). Sesuai dengan Surat Edaran (SE) Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Covid-19.

Kebijakan masing-masing daerah dalam menyikapi surat edaran Mendikbud tersebut memang berbeda-beda. Ada daerah yang menyikapinya dengan membatalkan ujian sekolah, namun ada pula yang tetap melaksanakan ujian sekolah, seperti yang dilaksanakan oleh Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

 Pertama. Ujian Sekolah untuk kelulusan dalam bentuk tes yang mengumpulkan siswa tidak boleh dilakukan, kecuali yang telah dilakukan sebelum terbitnya surat edaran ini. Kedua. Ujian Sekolah dapat dilakukan dalam bentuk portofolio nilai rapot dan prestasi yang diperoleh sebelumnya, penugasan, tes daring, dan/atau bentuk asesmen jarak jauh lainnyaKetiga. Ujian Sekolah dirancang untuk mendorong aktivitas belajar yang bermakna, dan tidak perlu mengukur ketuntasan capaian kurikulum secara menyeluruh

Menurut Surat Edaran (SE) Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020 tersebut, ada alternatif yang dapat dilakukan oleh sekolah terkait dengan ujian sekolah, yaitu : Pertama. Ujian Sekolah untuk kelulusan dalam bentuk tes yang mengumpulkan siswa tidak boleh dilakukan, kecuali yang telah dilakukan sebelum terbitnya surat edaran ini. Kedua. Ujian Sekolah dapat dilakukan dalam bentuk portofolio nilai rapot dan prestasi yang diperoleh sebelumnya, penugasan, tes daring, dan/atau bentuk asesmen jarak jauh lainnya. Ketiga. Ujian Sekolah dirancang untuk mendorong aktivitas belajar yang bermakna, dan tidak perlu mengukur ketuntasan capaian kurikulum secara menyeluruh.
Kondisi pandemi covid-19 yang merambah  hampir ke seluruh daerah di Nusantara ini, membuat berbagai agenda pendidikan nasional tidak dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya, termasuk ujian nasional dan ujian sekolah. Dalam hal kegiatan ujian sekolah, ada pilihan bagi sekolah yang memungkinkan melaksanakannya dengan tes daring atau bentuk asesmen jarak jauh lainnya.
Pelaksanaan ujian sekolah dengan tes daring atau bentuk jarak jauh lainnya dimungkinkan bagi sekolah dan siswa yang memiliki dukungan mampuni dalam segi  teknologi informasinya, seperti internet. Sebagaimana pemberitaan koran di atas, ujian sekolah yang dilakukukan oleh SMP di Kota Banjarbaru tersebut dianggap mampu melaksanakannya secara daring atau online. Meski demikian, bukan berarti semua siswa dapat  mengerjakan ujian sekolah secara daring,  salah satunya kendalanya terkait dengan sinyal internet.

 Pengawasan ujian sekolah secara daring tidak dapat dilakukan pengawasannya oleh guru secara langsung, karena siswa mengerjakan di rumahnya masing-masing. Dengan demikian, pengawasan ujian sekolah secara daring ini relatif longgar, meski ada pengawasan oleh orangtua siswa itu sendiri " 

Selain terkait dengan perangkat dan teknologi informasi pendukung yang menjadi kendala saat ujian sekola secara daring, tentu ada kendala dalam hal pengawasannya. Pengawasan ujian sekolah secara daring tidak dapat dilakukan pengawasannya oleh guru secara langsung, karena siswa mengerjakan di rumahnya masing-masing. Dengan demikian, pengawasan ujian sekolah secara daring ini relatif longgar, meski ada pengawasan oleh orangtua siswa itu sendiri.
Pelaksanaan ujian sekolah secara daring memang masih banyak kendalanya, baik teknis maupun nonteknis. Namun demikian, jika tidak pernah melaksanakannya tentu tidak akan diketahui kendala dan kelemahannya, sehingga ke depannya perlu perbaikan untuk mengatasi atau meminimalisir kendala dan kelemahannya. Tidak salah untuk mencoba melaksanakan sesuatu yang baru, demi meningkatkan mutu layanan dan prestasi pendidikan dimasa depan. Semoga.

#DirumahdanMenulisAja

2 comments for "UJIAN SEKOLAH ONLINE SAAT PANDEMI COVID-19 DAN PELUANGNYA DIMASA DEPAN"

  1. Istilah "berani" mungkin "daring" dalam jaringan.yang tidak melaksanakan tidak masalah. Yang melaksanakan ya ....alhamdulillah

    ReplyDelete